Jakarta Musculoskeletal Interventional Pain Management
Jakarta 21 September 2018 – Sejak pagi hari, para dokter dari beberapa wilayah Indonesia melakukan registrasi dalam gelaran “Jakarta Musculoskeletal Interventional Pain Management” Acara yang diselengarakan atas kerjasama Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Subroto, PABOI DKI JAYA dan Ikatan Dokter Indonesia ini dihadiri oleh sekitar 80 dokter.
Kegiatan ini dibuka oleh Mayor Jendral Terawan Agus Putranto, MD, PhD, acara yang rencananya digelar selama 3 hari ini, di hari pertamanya cukup mendapat antusias dari para peserta. Pengenalan apa itu terapi intervensi nyeri dan musculoskeletal, serta perkembangan teknologi intervensi nyeri menjadi 2 topik yang sangat menarik diikuti.
Panitia menghadirkan para pakar baik dari dalam dan luar negeri sebagai pembicara. Salah satunya Karthic Babu Natarajan MD, DNB, FIPM, FIPP dari India. Hadir juga pembicara dari Indonesia.